Pendidikan adalah gerbang menuju kehidupan yang lebih baik dengan memperjuangkan hal-hal terkecil hingga hal-hal terbesar yang normalnya akan dilewati oleh setiap manusia. Pendidikan adalah bekal untuk mengejar semua yang ditargetkan oleh seseorang dalam kehidupannya sehingga tanpa pendidikan, maka logikanya semua yang diimpikannya akan menjadi sangat sulit untuk dapat diwujudkan.
Faktanya, memang tidak semua orang yang berpendidikan sukses dalam
perjalanan hidupnya, tetapi jika dilakukan perbandingan maka orang yang
berpendidikan tetap jauh lebih banyak yang bisa mengecap kesuksesan daripada
orang yang tidak pernah mengecap pendidikan, baik pendidikan formal maupun non
formal. Pendidikan adalah alat untuk mengembangkan diri, mental, pola pikir dan
juga kualitas diri seseorang.
Dan salah satu lembaga pendidikan Formal yang
disediakan bagi mereka yang ingin melanjutkan studinya ke perguruan tinggi
adalah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan Amai Gorontalo. IAIN merupakan Perguruan Tinggi
Agama Islam Negeri yang ada di provinsi Gorontalo yang memiliki 4 Fakultas, yaitu:
1. Fakultas Syari’ah, terdiri dari:
- Akhwal Syahsiyyah (Hukum Keluarga)
- Hukum Pidana Islam (Jinayah)
- Hukum Tata Negara (Siyasah)
- Ilmu Hadis
2. Fakultas Tarbiyah, terdiri dari:
- Jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI)
- Jurusan Manajemen Pendidikan Islam (MPI)
- Jurusan Pendidikan Bahasa Arab (PBA)
- Jurusan Tadris Bahasa Inggris (TBI)
- Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI)
- Jurusan Pendidikan Guru Raudhatul Athfal (PGRA)
3. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), terdiri dari:
- Ekonomi Syariah
- Perbankan Syariah
- Akuntansi Syariah
- Manajemen Keuangan Syariah
4. Fakultas Usuluddin dan Dakwah, terdiri dari:
- Aqidah Filsafat
- Komunikasi dan Penyiaran Islam
- Sosiologi Agama
- Politik Islam
- Manajemen Dakwah
- Ilmu Al-quran dan Tafsir
Dilihat dari fakultas dan jurusan yang ada di
IAIN Sultan Amai Gorontalo,
Perguruna Tinggi ini tidak hanya berfokus pada pendidikan Islam semata, akan
tetapi sudah membuka jurusan yang bergerak di bidang umum. Oleh karena itu, IAIN Sultan Amai Gorontalo bisa dijadikan tujuan untuk melanjutkan pendidikan ke tingkat yang
lebih tinggi. Dan ke depan, IAIN Sultan Amai Gorontalo Insya Allah akan beralih status menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Gorontalo.
Alamat Kampus:
Kampus I beralamat di Jalan Gelatik no. 1, Kota Gorontalo.
Kampus II beralamat di Kelurahan Pone, Limboto, Kabupaten Gorontalo.
MARI KITA LANJUTKAN PENDIDIKAN KITA
KE IAIN SULTAN AMAI GORONTALO, UNTUK MENAMBAH DAN
MENGEMBANGKAN WAWASAN KEILMUAN KITA…!!!
LEBIH BAIK IAIN, IAIN LEBIH BAIK.



Tidak ada komentar:
Posting Komentar